Tata bahasa “metta ni nai” merupakan pola kalimat bahasa Jepang yang digunakan untuk menyatakan sesuatu atau kegiatan yang sangat jarang terjadi. Sehingga pola ini dalam bahasa Indonesia pun bisa diartikan dengan “sangat jarang” atau “jarang sekali”.
Apabila dalam pola kalimat “mattaku nai” tidak ada celah sama sekali bahwa sesuatu itu terjadi atau dilakukan, maka pada pola “metta ni nai” celah tersebut masih ada walau dalam frekuensi yang sangat rendah. Selain perbedaan tersebut, pada pola “mattaku nai” bisa menggunakan kata sifat sedangkan pada pola “metta ni nai” kata sifat tidak bisa digunakan.