Course Content
Tata Bahasa N3 – Okage De (Berkat)
About Lesson

Pola kalimat

  • Kata kerja bentuk kasual + “okage de”
  • Kata sifat i bentuk kasual + “okage de”
  • Kata sifat na (dengan na) + “okage de”
  • Kata benda no + “okage de”
【Informasi Tambahan】

Apabila “okage” disimpan di akhir kalimat, maka bentuknya menjadi “okage da”.

Penggunaan “okage de”

Kata “okage” memiliki makna “perlindungan dari para Dewa Buddha dan Shinto”. Sehingga kata ini digunakan untuk menyatakan rasa syukur atau berterima kasih atas bantuan/ doa orang lain. Bukan hanya untuk orang lain/ manusia saja, tetapi “okage de” juga dapat digunakan juga untuk menyatakan rasa syukur atas situasi yang baik. Dalam bahasa Indonesia dapat diterjemahkan dengan “berkat”.

Kata “okagesama de” umumnya digunakan untuk menyatakan rasa terima kasih kepada orang lain tanpa menyebutkan namanya.

Contoh:
Okagesama de, hayaku byouki ga naorimashita.
(Berkat doa Anda, saya sembuh dari sakit dengan cepat.)

Sedangkan bentuk “okage de” digunakan seperti kata penghubung, sehingga nama orang atau situasi yang membuat pembicara merasa bersyukur perlu dikatakan.

Contoh:
Maria-san no okage de, hayaku byouki ga naorimashita.
(Berkat bantuan Maria, saya sembuh dari sakit dengan cepat)
Igaku ga shinpo shita okage de, shujutsu shinakutemo hayaku byouki ga naorimashita.
(Berkat kemajuan ilmu kedokteran, saya sembuh dari sakit walau tidak operasi).

 

Contoh kalimat

Sensei ga oshiete kudasatta okage de, nouryoku shiken ni goukaku dekimashita.

先生が教えてくださったおかげで、能力試験に合格できました。

→ Berkat sensei yang telah mengajar kepada saya, saya bisa lulus tes ujian kemampuan.

 

Kanojo ga tetsudatte kureta okage de, hikkoshi ga hayaku kanryou shita.

彼女が手伝ってくれたおかげで、引っ越しが早く完了した。

→ Berkat dia (perempuan) yang sudah membantu, pindahan bisa selesai dengan cepat.

 

Yamada-san no adobaisu wo kiita okage de, happyou ga umaku dekita.

山田さんのアドバイスを聞いたおかげで、発表がうまくできた。

→ Berkat mendengarkan saran dari Yamada-san, presentasiku berjalan dengan lancar.

Join the conversation